Latihan 9. Buatlah 2 soal (per chapter) pilihan ganda dari tugas kelompok lain (chapter 19 s/d 25)
Chapter 19
1. Berikut ini adalah sifat-sifat sinar radioaktif.
- (1) Partikel bermuatan positif dua, bermassa empat, dan daya tembus paling kecil.
- (2) Dibelokkan oleh medan listrik kearah kutub negatif.
- (3) Bermassa satu dan tidak mempuntai muatan.
- (4) Merupakan partikel yang identik dengan elektron dalam medan listrik membelok ke kutub positif.
- (5) Merupakan gelombang elektromagnetik.
Sifat-sifat sinar radioaktif alfa, beta, dan gama berturut-turut adalah…
a. 1, 2, 3
b. 3, 4, 5
c. 2, 3, 4
d. 1, 4, 5
e. 5, 3, 2
Jawaban : D
Pembahasan
Unsur radioaktif alami dapat memancarkan tiga jenis sinar, yaitu sinar α, β, dan γ.
Sinar α
- Terdiri atas partikel bermuatan listrik
- Bermuatan positif sehingga dibelokkan kekutub negatif
- Nomor atom berkurang dua, dan nomor massa berkurang empat
- Daya tembus paling lemah diantara ketiga sinar
Sinar β
- Terdiri atas partikel bermuatan listrik
- Bermuatan negatif sehingga dibelokkan kekutub positif
- Partikelnya lebih ringan dari partikel α
- Mengalami pembelokan yang besar
Sinar γ
- Merupakan gelombang elektromagnetik
- Tidak bermuatan sehingga tidak dipengaruhi medan magnet atau medan listrik
2. Partikel terberat yang dipancarkan oleh unsur radioaktif adalah….
a. Sinar α
b. Sinar β
c. Sinar X
d. Positron
e. Sinar γ
Jawaban: E
Pembahasan
Partikel terberat yang dipancarkan oleh unsur radioaktif adalah sinar γ, dimana sinar alfa dihasilkan oleh inti-inti atom berat (Z > 83) yang hal ini menyebabkan nomor atom berkurang dua, sedangkan nomor massa berkurang empat.
1.Lapisan atmosfer yang merupakan lapisan udara terionisasi adalah:
A. Ionosfer
B. Stratosfer
C. Ekosfer
D. Ozonsfer
E. Termosfer
Jawaban: A
Pembahasan
Ionosfer merupakan lapisan udara terionisasi yang mengandung ion-ion elektron bebas dari radiasi matahari.
2. Lapisan ionosfer memiliki peranan sangat penting, yaitu:
A. Penyerap utama radiasi ultraviolet
B. Memantulkan gelombang radio yang dipancarkan dan menahan sebagian radiasi matahari
C. Melepas molekul bebas keluar bumi
D.Memantulkan gelombang suara dan menyebarkan radiasi matahari
E. Meneruskan gelombang suara dan menahan radiasi matahari
Jawaban:B
Pembahasan
Lapisan ionosfer itu memiliki tiga lapisan lainnya, yakni lapisan yang memantulkan gelombang panjang, gelombang menengah, dan gelombang pendek. Ketiga lapisan tersebut menjadi lapisan lalu lintasnya gelombang radio. Selain itu, ketiga lapisan itu menjadi lapisan pelindung radiasi matahari atau ultraviolet setelah Ozonsfer.
Oleh sebab itu, peranan ionosfer dalam lapisan atmosfer bumi ialah memantulkan gelombang radio yang dipancarkan dan kedua menahan sebagian radiasi matahari yang masuk ke bumi
1. Urutan unsur-unsur alkali tanah berdasarkan sifat reduktor dari kuat ke reduktor lemah adalah …
a. Ca, Mg, Sr, Ba
b. Mg, Ca, Ba, Sr
c. Mg, Ca, Sr, Ba
d. Ba, Sr, Ca, Mg
e. Ca, Ba, Mg, Sr
Jawaban : D
Pembahasan :
Sifat reduktor berarti sifat oksidasi. Maka dari bawah keatas ditabel periodik sifat reduktor semakin lemah
2. Pada elektrolisis larutan garam logam alkali atau alkali tanah tidak dihasilkan logamnya karena ….
a. sifat oksidatornya lemah
b. sifat reduktornya lemah
c. garam halidanya mempunyai titik leleh tinggi
d. energi ionisasi tinggi dari logam lain
e. ion logamnya tidak mengalami reduksi
Jawaban : E
Pembahasan
Pada elektrolisis larutan garam logam Alkali atau Alkali tanah tidak menghasilkan logam sebab :
- harga E° lebih kecil dari E° air
- ion logamnya tidak mengalami reduksi
1. Sifat-sifat unsur periode ketiga dari Na sampai Cl berikut adalah yang benar kecuali…
a. Sifat basa makin berkurang
b. Sifat asam makin bertambah
c. Afinitas elektron cenderung berkurang
d. Energi ionisasi cenderung bertambah
e. Keelektronegatifan unsur bertambah
Jawaban : C
Pembahasan
Sifat unsur periode ketiga dari Na sampai Cl afinitas elektron makin bertambah, sebab jumlah elektron valensi makin banyak, sehingga makin mudah menerima elektron.
2. Jika tingkat keasaman dan kebasaan senyawa hidroksida unsur-unsur periode ketiga dibandingkan, maka…
a. Cl(OH)7 bersifat asam yang lebih kuat dari S(OH)6
b. Si(OH)4 bersifat asam yang lebih lemah dari Al(OH)3
c. P(OH)5 bersifat asam yang lebih kuat dari S(OH)6
d. Si(OH)4 bersifat basa yang lebih kuat dari Al(OH)3
e. Mg(OH)2 bersifat basa yang lebih lemah dari Al(OH)3
Jawaban : A
Pembahasan :
Dalam periode ketiga dari kiri ke kanan, sifat keasaman makin bertambah dan sifat kebasaan makin berkurang.
- (1) membentuk senyawa berwarna
- (2) titik leburnya rendah
- (3) dapat membentuk ion kompleks
- (4) diamagnetic
- (5) mempunyai berbagai macam bilangan oksidasi
Sifat unsur transisi periode keempat ditunjukkan oleh….
a. 1,3 & 5
b. 1,2 & 3
c. 4 & 5
d. 2,4 & 5
e. 3, 4 & 5
Jawaban : A
Pembahasan:
Unsur-unsur transisi periode keempat mempunyai titik leleh dan titik didih yang tinggi, di sebabkan karena:
- rapatanyya tinggi, menunjukkan tingkat kepadatan antara atom-atom logam sangat tinggi
- jari-jari atom unsur yang relative pendek, memungkinkan ikatan antara logam sangat kuat, yang dikenal dengan ikatan logam.
a. bauksit
b. kobaltit
c. pirolusit
d. kriolit
e. pirit
Jawaban : C
Pembahasan :
Bijih mangan yang utama adalah pirolusit (MnO2) . Jika pirit adalah mineral yang mengandung besi (FeS2), kobalt di alam diperoleh sebagai bijih smaltit (CoAs2) dan kobaltit (CoAsS)
1.Alkil halida dapat dibuat dari suatu alkena melalui reaksi…..
a. Substitusi
b. Adisi
c. Eliminasi
d. Polimerisasi
e. Kondensasi
Jawaban: B
Pembahasan :
Alkena hanya dapat mengalami dua reaksi yaitu reaksi adisi dan reaksi oksidasi. Reaksi yang menghasilkan alkil halida adalah reaksi adisi.
Contoh reaksi :
2.Atom karbon sekunder yang tidak terdapat dalam senyawa berikut adalah….
a. CH3CH2CH3
b. (CH3)2CHCH2CH(CH3)2
c. CH3CH2CH2CH3
d. CH3CH2CH2CH2CH3
e. (CH3)3CCH(CH3)2
Jawaban : E
Pembahasan :
Atom C sekunder adalah jika mengikat 2 atom C yang lain
Jadi Option E yang tidak terdapat Atom karbon sekunder.
1.Monomer penyusun karet alam adalah…..
a. Fenol
b. Stirena
c. Propena
d. Isoprena
e. Kloroetana
Jawaban: D
Pembahasan
Polimer yang tersedia di alam, dan terbentuk secara alamiah tanpa keterlibatan manusia dalam proses pembentukannya. Dan karet alam mempunyai monomer isoprene.
2.Larutan protein dapat bereaksi dengan asam maupun basa. Ini menunjukkan bahwa protein bersifat…..
a. Netral
b. Amfoter
c. Asam lemah
d. Basa lemah
e. Kovalen
Jawaban: B
Pembahasan
Asam amino bersifat amfoter, yakni dapat bereaksi dengan asam dan basa. Didalam larutan asam, asam amino akan bertinak sebagai suatu basa. Sedangkan didalam larutan basa, asam amino akan bertindak sebagai suatu asam. Dalam kondisi netral (seperti dalam sitoplasma organisme), asam amino dapat bertindak sebagai asam amupun basa.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar